Penulis sendiri pernah mengalami kejadian Unifi tidak bisa adopt ke Controller. Untuk melakukan adopt ke controller, bisa dilakukan banyak cara. Selain menggunalan L2, juga bisa menggunakan L3. Layer 3 ini maksudnya melewati proses routing.
(Baca juga : Cara Adoption UNIFI Devices dengan menggunakan SSH)
Dari beberapa masalah yang penulis temukan, berikut ini mungkin bisa menjadi checklist sebelum menentukan bahwa Unifi Device tersebut perlu diganti.
Upgrade firmware terbaru
Dengan melakuakan update firmware ke versi yang terbaru, setidaknya seluruh bugs yang ada pada versi awal saat kita membeli sudah diperbaiki. Hal ini juga meminimalisir ketidak cocokan dengan versi controller. Untuk seluruh firmware, bisa didapatkan pada situsnya Firmware Terbaru Unifi
Upgrade versi controller
Selain mengupdate firmware dari perangkat yang mau diadopt, sebaiknya versi controller juga harus mendukung dari versi firmware tersebut. Dalam controller, tersedia fitur update otomatis, sehingga tidak perlu melakukan install ulang
Reset Unifi
Selanjutnya untuk memastikan konfigurasi benar-benar baru, lakukan reset secara software. Reset secara software bisa dilakukan menggunakan putty, login ke unifinya kemudian ketikan perintah
set-default
Bisa ping Controller
Ceklis selanjutnya adalah memastikan bahwa antara Device yang ingin diadopsi dengan controller dapat saling berkomnunikasi, artinya device tersebut mendapat DHCP atau manual dapat melakukan ping dengan Controllernya Dengan menggunakan putty, bisa dicek apakah unifi dapat menjangkau Controller atau tidak. Gunakan perintah ping [ip-address-unifi-controller] untuk melihat konektifitas antar kedua perangkat tersebut.
Role dan Site Permition
Pastikan menggunakan Role Super Admin dengan mencetang Allow Device Adoption dan Allow devices Restart
0 comments:
Post a Comment